Wujudkan Pelayanan Prima, RSUD Ainun Habibie Gelar Forum Konsultasi Publik
Limboto – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Hasri Ainun Habibie terus berkomitmen melakukan perbaikan dan inovasi dalam memberikan pelayanan kesehatan. Upaya ini dilakukan untuk memastikan masyarakat mendapatkan layanan yang maksimal dari rumah sakit di bawah naungan Pemerintah Provinsi Gorontalo tersebut.
Kepala Bidang Keperawatan RSUD dr. Hasri Ainun Habibie, Ns. Fandy Pelealu, M.Kep, saat diwawancarai mengungkapkan bahwa pihaknya menginisiasi kegiatan Forum Konsultasi Publik (FKP) sebagai wadah untuk menerima masukan dari berbagai pihak terkait kualitas pelayanan.
“Forum ini sengaja kami adakan agar kami mengetahui apa saja yang masih kurang, sehingga bisa segera diperbaiki ke depannya,” ujar Fandy usai pelaksanaan FKP, Kamis (11/9/2025).
Ia menambahkan, forum tersebut tidak hanya menghadirkan pemangku kepentingan lintas sektor, tetapi juga melibatkan langsung para pengguna layanan RSUD Ainun Habibie. Hal ini, kata Fandy, menjadi langkah nyata pihak rumah sakit dalam mewujudkan pelayanan yang transparan, akuntabel, dan berorientasi pada kepuasan masyarakat.
“Tujuan kami jelas, yakni menghadirkan pelayanan prima bagi seluruh pengunjung,” pungkasnya.(Pusdtin)





